Blog

WhatsApp Image 2024-01-04 at 14.13.29

Sinergi Hijau: Departemen Arsitektur Lanskap IPB dan DPRKP Provinsi DKI Berkolaborasi untuk Pengembangan Ruang Terbuka Hijau di Rusunawa Albo dan KM2

Event

Sinergi Hijau: Departemen Arsitektur Lanskap IPB dan DPRKP Provinsi DKI Berkolaborasi untuk Pengembangan Ruang Terbuka Hijau di Rusunawa Albo dan KM2

Bogor, 3 Januari 2024

Departemen Arsitektur Lanskap (ARL) Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor (IPB), kedatangan Tim Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Provinsi DKI Jakarta untuk melanjutkan kerjasama yang telah terjalin sebelumnya. Rapat kerjasama yang dihadiri oleh kedua belah pihak ini bertujuan untuk membahas implementasi lebih lanjut dari kegiatan Pengembangan Ruang Terbuka Hijau di Rusunawa Albo dan KM2, kelurahan Cakung Barat, kecamatan Cakung, Jakarta Timur, yang telah berlangsung sejak awal November hingga Desember 2023.

Tim dari DPRKP yang terdiri dari lima orang, dipimpin oleh Bapak Ilman dari Direktorat Pembiayaan DPRKP, disambut oleh tim ARL yang dipimpin oleh Ketua Departemen, Kepala Tata Usaha, Kepala Divisi Tanaman dan Tata Hijau (TTH) beserta kedua anggota Divisi (TTH).

Bapak Ilman menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang telah terjalin dan berharap dapat terus ditingkatkan. Beliau juga menyampaikan bahwa warga di kedua rusunawa merespon positif terhadap rencana pembuatan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang melibatkan partisipasi masyarakat. Terdapat potensi lahan di sekitar rusunawa yang dapat dikembangkan sebagai RTH, sekaligus mengamankan aset-aset milik Pemda DKI. Rencananya, dalam waktu dekat akan dilakukan penanaman pohon di dua area yang telah ditetapkan.

Tim Pelaksana dari ARL, yang diwakili oleh Dr. Ir. Nizar Nasrullah, MAgr, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan DPRKP DKI dalam memberikan tugas pengembangan RTH di sekitar Rusunawa. Dr. Nizar Nasrullah juga menegaskan bahwa perbaikan lahan perlu dilakukan terlebih dahulu agar kondusif untuk pertumbuhan tanaman.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Departemen ARL, Dr. Akhmad Arifin Hadi SP, MALA, memberikan penjelasan mendalam tentang Departemen Arsitektur Lanskap, mencakup bidang Pendidikan S1 & S2, Penelitian, dan Pengabdian kepada masyarakat. Dr. Arifin juga menjelaskan tentang pengembangan dan kerjasama tridarma, termasuk kerjasama dengan mitra baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Pak Ilman mengapresiasi penjelasan yang cukup lengkap dari Dr. Arifin dan menyatakan harapannya agar kerjasama ini dapat terus dikembangkan untuk meningkatkan kualitas lingkungan kawasan permukiman, khususnya di rusunawa Jakarta. Setelah rapat selesai, Tim DPRKP menyempatkan diri untuk berkunjung ke Indoor Garden ARL di Rumah Kaca Kebun Percobaan Cikabayan dan menjelajahi kampus IPB sebelum kembali ke Jakarta. Semangat kerjasama yang terbangun antara DPRKP dan Departemen ARL diharapkan dapat menjadi contoh kolaborasi yang berhasil dalam mewujudkan lingkungan permukiman yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Leave your thought here

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *